Cara Install Whois di VPS Linux
Whois merupakan suatu cara untuk mendapatkan informasi tentang suatu domain. Informasi tersebut meliputi nama pemilik domain, nama registrar, tanggal registrasi & expired domain dan data nameserver domain. Whois umumnya dilakukan melalui web penyedia layanan whois. Tetapi tahukan Anda jika whois juga bisa dilakukan di VPS Anda? Pada kesempatan ini saya akan membahas bagaimana cara install whois di VPS linux dan bagaimana cara melakukan whois di VPS Linux.
Pada umumnya, fitur whois sudah terinstall dalam sistem operasi server kita. untuk menggunakannya, masukkan perintah whois
pada terminal. Apabila outputnya adalah Usage: jwhois [OPTIONS] [QUERY], tandanya whois sudah terinstall dalam server kita. Namun apabila hasilnya adalah seperti ini:
-bash: whois: command not found
Tandanya whois belum terinstall dalam server kita. Kita harus menginstall whois pada vps kita. Di bawah ini saya akan membahas bagaimana cara install whois di VPS Linux untuk sistem operasi Centos, Debian, dan Ubuntu
Tutorial Cara Install Whois di VPS Linux
- Login ke VPS kita dengan menggunakan user root
- Install whois pada server kita dengan memasukkan perintah berikut:
Untuk OS Linux Debian/Ubuntuapt-get -y install whois
Untuk OS Centos
yum -y install jwhois
- Tunggu hingga proses instalasi selesai
Cara Melakukan Whois di VPS Linux
Sekarang saya akan membahas bagaimana cara melakukan whois di VPS linux. Sebenarnya sangat mudah sekali untuk melakukan whois di VPS Linux. Anda hanya perlu memasukkan perintah berikut di terimal/putty:
whois domainanda.com
Perintah di atas akan menampilkan seluruh informasi data tentang domainanda.com. Anda dapat mengganti domainanda.com dengan domain yang Anda ingin whois.
Contoh:
whois hostingtermurah.net
Maka hasil outputnya akan seperti berikut:
Demikianlah tutorial cara install whois di VPS Linux dan cara menggunakan whois di VPS Linux. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan Anda mengenai linux. Apabila Anda mempunyai pertanyaan, Anda dapat tanyakan melalui kolom komentar di bawah.